Rabu, 15 Juni 2016

Deskripsi Book Store UMM

Bookstore UMM diresmikan pada tanggal 21 Agustus 2005. Sebagai salah satu unit bisnis Universitas Muhammadiyah Malang. Dalam masa beroperasi Bookstore UMM telah mengalami perkembangan dari berbagai sisi meskipun dalam masa perkembangannya masih terdapat banyak kekurangan. terdapat beberapa kendala yang begitu mempengaruhi kinerja Bookstore UMM sejak beroperasi selama kurang lebih 4 tahun 4 bulan. Kendala tersebut masih dirasakan sampai sekarang misalnya jumlah mobilitas penjualan yang rendah.

saat ini Bookstore UMM telah memiliki 3 divisi yaitu divisi buku, divisi stationery dan divisi computer, dan beberapa waktu yang lalu Bookstore UMM mengembangkan satu divisi baru yang bekerjasama dengan pihak perorangan dengan membentuk unit usaha baru yang dinamai pusat souvenir UMM, dimana pihak perseorangan ini dipilih karena memiliki visi dan misi yang sama dengan universitas muhammadiyah malang. Pangsa pasar yang dituju oleh pusat souvenir ini terutama dari kalangan civitas UMM maupun kalangan non civitas diharapkan mampu memberikan kontribusi yang lebih baik dalam perkembangan Bookstore UMM di masa sekarang dan masa mendatang. 3 (tiga) divisi yang dimiliki 

Bookstore UMM ini berada 1 (satu) lantai dengan display yang terbagi sebelah barat untuk display divisi alat tulis kantor dan sebelah timur untuk display divisi buku dan divisi computer.

Berpijak pada rencana jangka panjang Bookstore UMM yang mengacu pada beberapa toko di area Malang dan sekitamya, Bookstore berupaya mengembangkan konsep baru dalam upaya promosi atas Bookstore UMM, penciptaan brand baru dalam menunjang proses pemasaran mulai dikembangkan sejak November 2010. Berpijak pada kondisi real Bookstore UMM dimasa sekarang, akan dikembangkan sebagai One Stop Market Of Education and Shopping.

Deskripsi Hotel UMM atau UMM-Inn

Y981161018

UMM Inn adalah hotel pendidikan pertama di Malang. Hotel ini berada 3 mil dari pusat kota Malang dan dekat dengan Kota Batu. Hotel ini juga merupakan tempat sempurna untuk pertemuan, konferensi, dan seminar sekaligus menyediakan pelayanan yang mudah yang bagi kebutuhan berbagai tema pesta yang sesuai dengan kebutuhan.
Pengunjung akan bisa menikmati perpaduan nuansa elegan yang bercitarasa modern, nyaman, dan bernuansa klasik dari 40 ruang tamu dan suite yang unik. Kami menjamin Anda akan menemukan perbedaan yang membuat kami menjadi pilihan favorit di antara hotel-hotel di Batu dan Malang.

Kemudahan dan Layanan
Ruangan ber-AC
Shower & bathtub
Air panas & air dingin
Restoran & kedai kopi
Layanan binatu
24 jam layanan kamar
Kotak penyimpanan barang berharga
Area parkir gratis

Silakan dikunjungi yaa, buat nginep-nginep sehari dua hari untuk tempat tinggal sementara di Kota Malang! :)

Deskripsi Rumah Sakit UMM dan Masjid KH M. Bedjo Darmoleksono

Rumah Sakit UMM

Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat luas pada tanggal 17 Agustus 2013 bertepatan dengan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 68. Rumah Sakit ini merupakan sarana penunjang pendidikan dan merupakan salah satu profit center dari Universitas Muhammadiyah Malang.
Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang diresmikan oleh Presiden Ke-5 Republik Indonesia oleh Ibu Hj. Megawati Soekarno Putri pada tanggal 17 Juni 2014 di bangun diatas lahan dengan lokasirumah sakit tidak jauh dari Kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang yaitu tepatnya di sebelah timur terminal Landungsari.

Berdiri diatas tanah seluas 9 hektare dan memiliki bangunan utama setinggi 6 lantai dan beberapa bangunan gedung penunjang setinggi 5 lantai dan gedung rawat inap setinggi 3 lantai. Bentuk bangunan yang megah dan tertata rapi dengan ciri khas arsitektur tiongkok, menjadikan RS Universitas Muhammadiyah Malang ini mudah dikenali oleh segala lapisan masyarakat.

Keberadaan RS UMM merupakan bagian dari layanan kesehatan berusaha untuk memberikan pelayanan  terbaik bagi seluruh pasien. Mengusung motto “pelayananku, pengabdianku” mendorong RS UMM agar terus dan terus belajar meningkatkan layanan yang memuaskan masyarakat.

Masjid KH M Bedjo Darmoleksono

Tentang filosofi masjid ini dibangun lebih dulu sebelum pembangunan Rumah Sakit selesai, rektor beralasan, membangun masjid lebih penting daripada bangunan Rumah Sakitnya sendiri. Ini bermakna bangunan spiritual didahulukan daripada fisik. Selain itu, dengan adanya masjid di kawasan pembangunan Rumah Sakit bisa dimanfaatkan oleh tukang dan masyarakat sekitar.

Sedangkan alasan dipilihnya nama KHM Bedjo karena tokoh satu ini memiliki kaitan sejarah sangat erat dengan Muhammadiyah dan UMM. Kyai Bedjo adalah muballigh yang memiliki ilmu agama sangat tinggi dan pernah menjadi pimpinan Muhammadiyah Malang  serta sebagai dewan pengawas dan komisaris UMM. Kiprahnya di Muhammadiyah diakui hingga tingkat nasional.

Dalam buku Siapa & Siapa 50 Tokoh Muhammadiyah Jawa Timur (2007), disebutkan dalam berdakwah KHM Bedjo tidak hanya di mimbar-mimbar masjid, tetapi juga di sekolah, kampus dan radio serta tulisan di media massa. “Salah satu tulisannya ‘Islam Sontoloyo’ di Suara Muhammadiyah sempat membuat majalah itu dibreidel oleh presiden Soekarno,” sebut buku tersebut.

Nama KHM Bedjo untuk masjid baru UMM nampaknya dimaksudkan untuk membangkitkan semangat keteladanan Kyai Bedjo tersebut. Tak sekedar ilmuwan keagamaan, Kyai Bedjo juga aktivis yang kritis.

Deskripsi TR. Sengkaling & Sengkaling Kuliner/Seku

Taman Rekreasi Sengkaling

Taman Rekreasi Sengkaling terletak di  Jl. Raya Mulyoagung No. 188, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, atau berjarak sekitar10 km dari pusat Kota Malang. Lokasinya sangat strategis karena tepat berada di tepi jalan raya yang menghubungkan antara Kota Malang dengan Kota Batu, sehingga sangat mudah dicapai oleh kendaraan pribadi maupun angkutan umum. Taman Rekreasi Sengkaling Malang adalah tempat wisata keluarga, sesuai dengan slogannya Wisata Air Impian Keluarga, dan menyediakan berbagai macam wahana permainan demi memanjakan pengunjung, di antaranya adalah taman bermain, wahana permainan di darat dan air, gedung serbaguna, dan kolam pemandian. Luas keseluruhan Sengkaling sekitar 9 hektar dan 6 hektar di antaranya berupa taman dan pepohonan yang menyejukkan. Taman Rekreasi Sengkaling dibuka setiap hari, dengan jam operasional mulai pukul 06.00 hingga pukul 17.00 WIB. Hal ini dimaksudkan untuk memberi keleluasaan kepada masyarakat yang akan melakukan rekreasi sekaligus bersantai bersama  keluarga.

Taman Rekreasi Sengkaling pertama kali didirikan oleh seorang warga Belanda bernama Mr. Coolman pada tahun 1950 dan sempat dikelola oleh Mochtar warga dari Padang. Ketika dikelola Mochtar, Sengkaling selalu tutup pada hari Jumat. Sejak tahun 1975 sampai sekarang, pengelolaan Taman Rekreasi Sengkaling ini diambil alih oleh PT. Bentoel Group dan dikelola oleh PT. Taman Bentoel. PT. Taman Bentoel, merupakan salah satu anak perusahaan Bentoel Group yang bergerak di bidang jasa pariwisata dalam bentuk taman rekreasi. Jika dahulu pada awal beroperasinya Taman Rekreasi Sengkaling ini, hanya diperuntukkan bagi karyawan PT. Bentoel. Tapi seraya perkembangannya, Taman Rekreasi Sengkaling lantas dibuka untuk umum. Taman Rekreasi Sengkaling dengan luas tanah keseluruhan 9 hektar, terbagi atas 6 hektar yang lain masih berupa taman dan pepohonan hijau yang rindang. Tempat wisata ini mempunyai berbagai fasilitas yang memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan tempat wisata yang lain. Salah satunya adalah wisata airnya  yang berasal dari sumber alami pegunungan. Konon, salah satu sumber yang ada yaitu Kolam Tirta Alam, dipercayai bisa membuat orang awet muda dan sampai saat inipun masih banyak masyarakat yang mempercayainya.

Sengkaling Kuliner

Sengkaling Food Festival ( SFF ) merupakan ikon wisata baru di Malang, yang dibangun di kawasan Taman Rekreasi Sengkaling ( TRS ). Konsep penggabungan Wisata Kuliner dengan Taman Rekreasi, didukung pengaturan Site Plan , Desain Gedung , Penataan Outlet dan Lighting System yang mumpuni sehingga memberi kesan sensasional yang tak akan terlupakan.

SFF menempati areal seluas 3 hektar di depan TRS, lokasi yang sangat strategis terletak di jalan raya antara Malang – Batu , dekat dengan beberapa Perguruan Tinggi terkenal antara lain ; Universitas Muhammadiyah Malang , Universitas Islam Malang , Universitas Brawijaya dan UIN Maulana Malik Ibrahim. Didukung dengan areal parkir SFF yang sangat luas , dengan sistem pengelolaan parkir yang baik , mampu menampung ratusan kendaraan , sehingga diharapkan dapat  memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung SFF.

Sebagai pusat kuliner terbesar di Jawa Timur , SFF menyediakan ratusan tenant yang menyajikan beragam menu berkualitas dengan harga yang terjangkau bagi semua kalangan , mulai keluarga , pelajar dan mahasiswa , pelajar dan para wisatawan. Selain kuliner , SFF juga menyediakan tenant yang menjual makanan / minuman khas Malang yang dapat dijadikan oleh – oleh , serta terdapat butik yang menjual pakaian bermerek dan berkualitas . SFF sangat tepat sebagai tempat hang out , meeting point , kongkow dan kumpul dengan keluarga , teman maupun kolega.

SFF buka setiap hari mulai pukul 16.00 s/d 23.00 WIB , kecuali hari Sabtu dan Minggu SFF buka mulai pukul 12.00 s/d 23.00 WIB. Soft Opening SFF telah dilaksanakan pada tanggal 15 Juli 2014 , animo masyarakat / pengunjung dengan dibukanya SFF sangat bagus diluar perkiraan dari Pengelola , meskipun masih dalam masa Soft Opening. Grand Opening SFF direncanakan dalam bulan Agustus – September 2014 dan akan dimeriahkan oleh Artis Terkenal dari Ibukota.

Tujuan TRS menyelenggaran SFF antara lain adalah untuk mengubah image masyarakat luas bahwa TRS / Taman Rekreasi Sengkaling sedang dan akan selalu berubah seiring dengan perkembangan pariwisata di Malang. TRS akan bertransformasi berubah menjadi taman rekreasi yang moderen , yang akan kembali menjadi tempat tujuan utama para wisatawan Malang dan Jawa Timur. Grand Design dan Masterplan TRS yang baru sudah selesai dibuat , hasil karya arsitek ternama . Tahap awal dari Masterplan ini yaitu SFF, sudah mulai direalisasikan sebagai wujud komitmen TRS menjawab kebutuhan masyarakat / wisatawan dan tantangan jaman.

Deskripsi Masjid AR. Fachruddin dan SPBU UMM

Masjid AR. Fachruddin

Masjid AR. Fachruddin dibangun pada tahun 1995 dan diresmikan oleh Presiden BJ. Habibie (Presiden RI ke 3) pada tahun 1998. Masjid ini terdiri dari 5 lantai yang dimanfaatkan selain untuk tempat peribadatan juga untuk perkuliahan dan perkantoran.

Lokasi masjid adalah di tepi jalan raya tlogomas, akses jalan ke arah kota batu. Bangunan masjid dibuat dengan asitektur modern yang sangat eksotik. Oleh karena letaknya yang strategis, maka masjid AR. Fachruddin sering digunakan sebagai salah satu tujuan wisata.

Tempat peribadatan berada dilantai 3 sampai lantai 5. lantai 2 digunakan untuk perkantoran takmir masjid, perpustakaan, ruang perkuliahan, laboratorium Psikologi, tempat wudhu’ dan aula. Lantai 1 digunakan untuk perkantoran, bank, kantin, Kopkar, ATM, dan laboratorium, bimbingan konseling, poliklinik, radio UMM FM dan beberapa kantor pusat studi.

Masjid AR Fachruddin Universitas Muhammadiyah Malang memiliki arah kiblat yang sudah tepat (shahih) dan telah dibuktikan oleh CASA (Club Astronomi Santri Assalaam). Masjid ini digunakan sebagai pusat dakwah Muhammadiyah dan pusat kegiatan keislaman bagi seluruh sivitas akademika maupun masyarakat umum.

SPBU UMM

Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) UMM akan dibangun di sebelah Barat Masjid AR. Fachruddin, tepatnya di sebelah kiri pintu keluar Barat kampus III UMM. Pendirian SPBU ini merupakan salah satu upaya UMM dalam mengembangkan profit centre untuk mendukung finansial selain biaya pendidikan dari mahasiswa.

Pada saat ini, rencana pembangunan masih dalam tahap penataan lahan dan mengurus perijinan. Desain bangunan dan interior sudah dibuat, baik dalam bentuk paper project maupun animasi.

SPBU UMM akan dilengkapi dengan cafetaria dan resting area yang bertempat di lantai dasar. Pendirian SPBU ini dinilai sangat prospektif karena jumlah mahasiswa, dosen dan karyawan UMM sangat banyak dengan kebutuhan bahan bakar kendaraan sangat tinggi. Selain sebagai profit centre, SPBU UMM merupakan salah satu bentuk layanan bagi sivitas akademika dan masyarakat umum dalam hal kemudahan penyediaan bahan bakar.

Tentang Jurusan Akuntansi

Akuntansi adalah proses mencatat, mengklasifikasi, meringkas, mengolah dan menyajikan data, transaksi serta kejadian yg berhubungan dgn keuangan. akuntansi bertujuan untuk menyiapkan suatu laporan keuangan yang akurat. Laporan tsb digunakan oleh para manajer, pengambil kebijakan, dan pihak berkepentingan lain, seperti pemegang saham, kreditur, atau pemilik. Misal ni buat manajer: “menurut laporan penjualan samsung galaxy note 8 pd kuartal 2 mengalami kenaikan ni, jd kita mesti tingkatin produksinya”. Contoh bagi pemegang saham/calon investor: “menurut laporan, pendapatan bersih apple naik 30% dibanding bulan lalu, jadi kita harus invest kesana”. Bagi kreditur (bank) misal: “setelah sy lihat laporan keuangan, perusahaan anda terus menerus mengalami kerugian, jadi kami tidak bisa memberi utang”

Secara luas, akuntansi juga dikenal sebagai “bahasa bisnis”. Maksudnya gimana? Dari laporan keuangan dan catatannya, kita bisa tau kondisi dan aktifitas perusahaan. Dari laporan akuntansi kita bisa melihat posisi keuangan sutu organisasi beserta perubahan yang terjadi di dalamnya.

Itung-itungan di akuntansi ga rumit, cuman butuh pemahaman yang tinggi aja. Jadi jurusan akuntansi lebih ke pemahaman dari pada ngitung, meski nanti bakal ngitung terus sih.

Selain tingkat pemahaman yang tinggi juga butuh ketelitian juga. misal ni soal ujiannya kadang cuma 5 baris, nah bagaimana km memahami soal dan langkah-langkah penyelesaiannya lah yg gw maksud “pemahaman yg tinggi”. Nah, proses km ngerjain soal tersebut, itungannya ga rumit, paling banter akar ma pangkat. Sedang ketelitian diperlukan banget kalo ada problem buat laporan keuangan. Jd mesti teliti mulai dari nyatet transaksi sampai buat laporan keuangan


Nah apa aja sih yang dipelajari di akuntansi? Pada semester 1 dan 2 akan dapet matkul pengantar akuntansi (principle accounting), jadi mulai dari awal lagi ni. Jadi ga masalah jika ketika di SMA dulu IPA/Bahasa. Di pengantar akuntansi tsb bakal diajarin mulai dari apa itu akuntansi, siklus akuntansi, akuntansi perusahaan dagang, jasa, dll
Nah kalo udah tahun kedua akan dapet akuntansi tingkat menengah (intermediate). Disini itungannya udah mulai agak rumit. Jadi udah ketemu akar dan pangkat disini. Dengan pemahaman yg rumit pula. Misalnya pas ngitung obligasi dan turunan2nya.

Tahun ketiga akan dapet akuntansi tingkat lanjutan. Nah banyak yg bilang kalo tingkat menengah yg td, lebih sulit dari tingkat lanjutan ini. Karena di tingkat lanjutan udah ga kompleks itung2ngannya. jadi materi banyak ttg membuat laporan keuangan aja.

Nah itu matkul yang berhubungan dengan akuntansi langsung, selain itu diajarin pula ekonomi, manajemen, perpajakan dan auditing. Ekonomi dan manajemen diajarin karena memang akuntansi berhubungan dgn keuangan dan pengambilan keputusan jg. Perpajakan dan auditing diajarin jg di akuntansi karena nanti ilmunya bakal banyak beririsan. Pajak penghasilan itu nanti ditetapkan atas laporan keuangan perusahaan, jadi orang pajak harus paham akuntansi dan orang akun bisa ke pajak. Sedangkan auditing (lap keuangan) bisa dibilang kebalikannya akuntansi, jadi dari laporan keuangan di buktiin angka angkanya. Nanti diajarin juga ttg komputer akuntansi mulai dari rumus2 excel atau sofware2 akuntansi

Konsentrasi/peminatannya macem2, tergantung kampusnya. Misalnya auditing, akuntansi pajak, akuntansi publik, dll. Atau ada juga kampus yg akuntansinya ga ada peminatannya, kayak di UNAIR, jadi diajarin “sama rata”
Jadi selain di bagian keuangan perusahaan, lulusan akuntansi jg banyak yang berkecimpung sebagai auditor di kantor akuntan publik (KAP) serta di bagian perpajakan.

Lapangan pekerjaan yg umum adalah di perusahaan atau kantor akuntan public. Di perusahaan sebagai bagian keuangan, bagian perpajakan, atau pemeriksa internal. Di KAP biasanya sbg auditor. Meriksa laporan keuangan perusahaan. Yg jd KAP favorit misal ernts n young, PWC, delloite.

Setiap perusahaan butuh tenaga akuntan, dan setiap laporan keuangan perusahaan terbuka wajib diperiksa.
Untuk mendapatkan ijin praktik sebagai Akuntan Publik maka harus mengikuti pendidikan profesi akuntansi dulu. Lamanya pendidikan profesi 1 th, setelah itu berhak mendapat Register Negara, dan boleh mengikuti Ujian Sertifikasi Akuntan Publik (USAP).


Lulusan S1 akuntansi disebut sarjana ekonomi, trus apabila udah lulus pend profesi 1 th baru deh disebut akuntan. Lamanya pendidikan profesi 1 th, setelah itu berhak mendapat Register Negara, dan boleh mengikuti Ujian Sertifikasi Akuntan. di gelarnya, lulusan S1 akuntansi mendapat gelar S.E. contoh Maudy Ayunda S.E. Kalo udah lulus pend profesi, nambah gelar akuntan. Contoh: Maudy Ayunda S.E., Ak. Bedanya, kalo udah dapet gelar akuntan (Ak) maka bisa buka praktek.

Tentang UMM

Sejarah Singkat UMM

Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berdiri pada tahun 1964, atas prakarsa tokoh-tokoh dan Pimpinan Muhammadiyah Daerah Malang. Pada awal berdirinya Universitas Muhammadiyah Malang merupakan cabang dariUniversitas Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta dengan Akte Notaris R. Sihojo Wongsowidjojo di Jakarta No. 71 tang-gal 19 Juni 1963.

Pada waktu itu, Universitas Muhammadiyah Malang mempunyai 3 (tiga) fakultas, yaitu (1) Fakultas Ekonomi, (2) Fakultas Hukum, dan (3) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)Jurusan Pendidikan Agama. Ketiga fakultas ini mendapat status Terdaftar dari Departemen Pendidikan dan Kebudayaan,Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi pada tahun 1966 dengan Surat Keputusan Nomor 68/B-Swt/p/1966 tertanggal 30 Desember 1966.

Pada tanggal 1 Juli 1968 Universitas Muhammadiyah Malang resmi menjadi universitas yang berdiri sendiri (terpisah dari Universitas Muhammadiyah Jakarta), yang penyelenggaraannya berada di tangan Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Malang, dengan Akte Notaris R. Sudiono, No. 2 tertanggal 1 Juli 1968. Pada perkembangan berikutnya akte ini kemudian diperbaharui dengan Akte Notaris G. Kamarudzaman No. 7 Tanggal 6 Juni 1975, dan diperbaharui lagi dengan Akte Notaris Kumalasari, S.H. No. 026 tanggal 24 November 1988 dan didaftar pada Pengadilan Malang Negeri No. 88/PP/YYS/ XI/ 1988 tanggal 28 November 1988.

Pada tahun 1968, Universitas Muhammadiyah Malang menambah fakultas baru, yaitu Fakultas Kesejahteraan Sosial yang merupakan fi‘lial dari Fakultas Kesejahteraan Sosial Universitas Muhammadiyah Jakarta. Dengan demikian, pada saat itu Universitas Muhammadiyah Malang telah memiliki empat fakultas. Selain itu, FKIP Jurusan Pendidikan Agama mendaftarkan diri sebagai Fakultas Agama yang berada dalam naungan Departemen Agama dengan nama Fakultas Tarbiyah.

Pada tahun 1970 Fakultas Tarbiyah ini mendapatkan status yang sama dengan Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (IAIN), dengan Surat Keputusan Menteri Agama Nomor 50 Tahun 1970. Pada tahun ini pula Fakultas Kesejahteraan Sosial mengubah namanya menjadi Fakultas Ilmu Sosial dengan Jurusan Kesejahteraan Sosial. Kemudian pada tahun 1975 Fakultas ini resmi berdiri sendiri (terpisah dari Universitas Muhammadiyah Jakarta) dengan Surat Keputusan Terdaftar Nomor 022 A/1/1975 tanggal 16 April 1975.

Fakultas yang kemudian ditambahkan adalah Fakultas Teknik, yaitu pada tahun 1977. Pada tahun 1980 dibuka pula Fakultas Pertanian, kemudian menyusul Fakultas Peternakan. Antara tahun 1983 sampai dengan 1993, ditambahkan jurusan-jurusan baru dan ditingkatkan status jurusan-jurusan yang suudah ada. Yang terakhir, pada tahun 1993 Universitas Muhammadiyah Malang membuka ProgramPascasarjana Program Studi Magister Manajemen danMagister Sosiologi Pedesaan
.
Sampai tahun akademik 1994/1995 ini, Universitas Muhammadiyah Malang telah memiliki 9 fakultas dan 25 jurusan/program studi tingkat strata Si, dua program studi strata-S2, dan satu akademi /strata-D3 Keperawatan.
Pada rentang tiga puluh tahun perjalanan UMM ini (1964- 1994), perkembangan yang paling berarti dimulai pada tahun 1983-an. Sejak saat itu dan seterusnya UMM mencatat perkembangan yang sangat mengesankan, balk dalam bidang peningkatan status Jurusan, dalam pembenahan administrasi, penambahan sarana dan fasilitas kampus, maupun penambahan dan peningkatan kualitas tenaga pengelolanya (administrasi dan akademik).  Tahun 2009, UMM menggabungkan Fakultas Pertanian dan Fakultas Peternakan-Perikanan menjadi Fakultas Pertanian dan Peternakan agar sesuai dengan konsorsium Ilmu-ilmu Pertanian.

Dalam bidang sarana fisik dan fasilitas akademik, kini telah tersedia tiga buah kampus: Kampus Idi Jalan Bandung No. 1, Kampus II di Jalan Bendungan Sutami No. 188a, dan Kampus III(Kampus Terpadu) di Jalan Raya Tlogo Mas. Dalam bidang peningkatan kuantitas dan kualitas tenaga akademik, telah dilakukan (1) rekruitmen dosen-dosen muda yang berasal dari berbagai perguruan tinggi terkemuka di pulau Jawa, (2) Peningkatan kualitas para dosen dengan mengirim mereka untuk studi lanjut (S2 dan S3) di dalam maupun di luar negeri.
Berkat perjuangan yang tidak mengenal berhenti ini, maka kini Universitas Muhammadiyah Malang sudah menjelma ke arah perguruan tinggi alternatif. Hal ini sudah diakui pula oleh Koordinator Kopertis Wilayah VII yang pada pidato resminya pada wisuda sarjana Universitas Muhammadiyah Malang tanggal 11 Juli 1992, mengemukakan bahwa UMM tergolong perguruan tinggi yang besar dan berprospek untuk menjadi perguruan tinggi masa depan.
Dengan kondisi yang terus ditingkatkan, kini Universitas Muhammadiyah Malang dengan bangga tetapi rendah hati siap menyongsong masa depan, untuk ikut serta dalam tugas bersama “mencerdaskan kehidupan bangsa” dan “membangun manusia Indonesia seutuhnya” dalam menuju menjadi bangsa Indonesia yang bermartabat dan sejajar dengan bangsa-bangsa lain di dunia.

Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint

1. Pastikan ada beberapa slide yang akan saling ditautkan. Sebagai contoh saya menggunakan 5 buah slide masing-masing bernama HALAMAN 1, HALAMAN 2, HALAMAN 3, HALAMAN 4, dan HALAMAN 5. Perhatikan pada bagian yang saya beri kotak merah, disana akan saya jadikan hyperlink

Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint
2. Blok tulisan yang akan diberi dijadikan hyperlink
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint
3. Klik INSERT kemudian Action
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint
4. Pilih Hyperlink to: kemudian Slide…
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint
5. Pilih slide yang dituju kemudian OK
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint
6. Klik OK lagi
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint
7. Selesai, teks yang diberi hyperlink ketika sobat klik akan menuju slide yang dituju
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint

PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

1.     PERKEMBANGAN TIK
Pesatnya perkembangan peradaban manusia dewasa ini salah satunya diakibatkan oleh proses penyampaian informasi yang berjalan begitu lancar. Di jaman yang serba modern ini segala macam informasi dengan mudah dapat kita peroleh melalui berbagai media contohnya untuk media non elektronik adalah koran dan majalah sedangkan media elektronik adalah pc/laptop yang yang dilengkapi dengan jaringan internet . Tanpa terhalang jarak dan waktu semua informasi tersebut bisa dengan cepat diterima kapanpun dan dimanapun.

2.     PENGERTIAN TEKNOLOGI INFORMASI
v  Menurut Haag dan Keen (1996)
Teknologi informasi adalah seperangkat alat yang membantu manusia bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi
v  Menurut Martin (1999)
Teknologi informasi tidak hanya terbatas pada teknologi komputer yang digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan nformasi
v  Menurut William dan Sawyer
Teknologi informasi adalah gabungan antara teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi, sehingga lebih tepat kalau diistilahkan denang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)

3.     Dampak Positif
v  Memudahkan dan mempercepat kita dalam mendapatkan informasi
v  Memudahkan penawaran
v  Mempermudah kerja manusia
v  Proses komunikasi berjalan lancar

4.     Dampak Negatif
v  Para siswa semakin malas (karena semua bahan dapat kita temukan di internet )
v  Plagiarisme
v  Marak terjadi cyber crime (kejahatan dengan menggunakan perangkat internet)

5.     Contoh teknologi informasi dan komunikasi
v  Pengiriman short message service (SMS)
v  Pengiriman email
v  MMS
v  Bluetooth
v  Facebook
v  Aplikasi SIM Akademik

6.     Sejarah TIK
Penyampaian informasi pada awalnya hanya dilakukan secara langsung antara pengirim dan penerima (face to face) namun seiring berkembangnya peradaban manusia, manusia membutuhkan alat yang bisa digunakan untuk komunikasi jarak jauh dan akhirnya terciptalah telepon oleh Alexander Graham Bell pada tahun 1875. Pada tahun 1910-1920 terciptalah alat yang berfungsi untuk menyampaikan pesan suara dari jarak yang sangat jauh tanpa perlu menggunakan kabel sebagai medianya. Hingga pada akhirnya terciptalah transmisi audio visual tanpa kabel (TV) yang bisa mengirimkan informasi berupa gambar dan suara pada tahun 1940an. Tahun 1943 komputer elektronik pertama terbentuk. Tahun 1947 terjadi miniaturisasi komponen elektronik melalui transistor agar penggunaan alat alat di komputer bisa lebih efisien. Rangkaian terpadu (IC) terbentuk. Tahun 1957 USSR meluncurkan Sputnik yang kemudian direspon oleh US membentuk ARPA. Tahun 1968 Bolt Breanek dan Newman, Inc memenangkan kontrak switch membangun IMP’s bagi ARPANET hingga pada akhirnya pada tahun 1969 ARPANET membangun jaringan pertama. Pada tahun 1974 dibentuklah rancangan awal protokol untuk menghubungkan multi jaringan. NFS kemudian membangun jaringan NFSNET yang sebagai cikal bakal internet (menghubungkan 6 pusat superkomputer dengan kecepatan 56 kbps) pada tahun 1986. Pada tahun 1987 koneksi sudah mencapai 10.000 komputer. Tahun 1988 NFSNET backbone dikembangkan hingga 1,5 Mbps. Tahun 1989 koneksi diperkirakan sudah tembus 100.000 komputer. Tahun 1990 ARPANET dibubarkan. Tahun 1991 CERN merilis World Wide Web (WWW). Tahun 1992 koneksi sudah sekita 1 juta komputer. Hingga pada saat ini tulang punggung jaringan sudah mencapai kecepatan 10 Gbps, komputer yang terhubung diperkirakan mencapai 500 juta yang tersebar di lebih dari 150 negara

 7.     Sejarah Tik
Perkembangan internet berjalan begitu pesat. Dari awalnya hanya 213 komputer di Agustus 1981, di Oktober 1984 sudah sebanyak 1.024 komputer. Di Bulan Desember 1987, 28.174 komputer. Di Bulan Oktober 1990 313.000 komputer. Di Bulan Juli 1993, 1,7 juta komputer. Di Bulan Juli 1996 sebanyak 1,9 juta komputer. Dan di Bulan Juli 2002 sebanyak 93 juta komputer. Dari data sebuah survey yang saya ambil di Bulan Juli 2002 jumlah komputer yang terhubung sudah mencapai angka yang fantastis hingga 162 juta komputer.

 8.     Karakteristik TIk
v  Mampu menyediakan informasi
v  User friendly
v  Handal
v  Siklus inovasi yang cepat
v  Mempunyaiwaktu respon minimal
v  Teknologi beragam dan stabil
v  Desentralisasi/ individualisme, yang mengarakan masyarakat menjadi individualistik

Tentang Kabupaten Jombang


Jombang termasuk Kabupaten yang masih muda usia, setelah memisahkan diri dari gabungannya dengan Kabupaten Mojokerto yang berada di bawah pemerintahan Bupati Raden Adipati Ario Kromodjojo, yang ditandai dengan tampilnya pejabat yang pertama mulai tahun 1910 sampai dengan tahun 1930 yaitu : Raden Adipati Ario Soerjo Adiningrat.ringin-contong
Menurut sejarah lama, konon dalam cerita rakyat mengatakan bahwa salah satu desa yaitu desa Tunggorono, merupakan gapura keraton Majapahit bagian Barat, sedang letak gapura sebelah selatan di desa Ngrimbi, dimana sampai sekarang masih berdiri candinya. Cerita rakyat inidikuatkan dengan banyaknya nama-nama desa dengan awalan “Mojo” (Mojoagung, Mojotrisno, Mojolegi, Mojowangi, Mojowarno, Mojojejer, Mojodanu dan masih banyak lagi)